Targetinvestigasi.com, Manado – Detazemen Intel Kodam XIII/Merdeka, Pakowa 13 kini punya komandan baru. Selasa, 7 November 2023, bertempat di Aula Grhadika Jaya Sakti Makodam XIII/Merdeka, Teling Atas, Manado, Panglima Kodam (Pangdam) XIII/Merdeka, Mayjen TNI Legowo W.R. Jatmiko, S.I.P., M.M., memimpin Serah Terima Jabatan (Sertijab), Komandan Detazemen Intel (Dandenintel) Kodam XIII/Merdeka, dari Letkol Inf Fahmil Haris SIP kepada Letkol Inf Jenris Yulmal Vinas.
Usai pelaksanaan sertijab di Makodam XIII/Merdeka, acara dilanjutkan dengan pisah sambut, pejabat Dandeninteldam XIII/Merdeka, bertempat di Markas Deninteldam, Pakowa 13, Kecamatan Wanea, Kota Manado.
Mantan Komandan Deninteldam XIII/Merdeka, Letkol Inf Fahmil Haris SIP, berpindah tugas dan dipercayakan menduduki jabatan baru sebagai Dandim 1303/Bolmong.
Ditemui usai acara pisah sambut Dandeninteldam XIII/Mdk Pakowa 13, Letkol Inf Jenris Yulmal Vinas, mengatakan bahwa penugasan dirinya sebagai Dandeninteldam XIII/Mdk, merupakan bentuk kepercayaan pimpinan yang harus dilaksanakan dengan penuh tanggung jawab.
“Penugasan saya sebagai Dandeninteldam XIII/Merdeka merupakan suatu amanah dan bentuk kepercayaan yang diberikan oleh pimpinan TNI AD. Tugas ini betul-betul mnjadi suatu tantangan yang baru buat saya karena ini merupakan suatu tantangan untuk menggantikan atau melanjutkan apa yang telah dilakukan oleh pejabat Dandeninteldam XIII/Merdeka sebelumnya,” kata Letkol Inf Jenris Yulmal Vinas.
Dirinya pun berharap adanya dukungan dari rekan-rekan anggota Deninteldam XIII/Merdeka dalam melaksanakan tugasnya sebagai komandan yang baru.
“Saya berharap adanya dukungan dari rekan-rekan anggota Deninteldam XIII/Merdeka dalam pelaksanaan tugas saya. Apa yang diberikan kepada pimpinan yang lama, berlaku juga untuk saya, atau mungkin lebih. Sehingga harapannya Detazemen Intel Kodam XIII/Merdeka akan menjadi lebih baik, dan bisa mempertahankan prestasi yang pernah diraih, dan bisa kita lanjutkan menjadi suatu prestasi yang lebih besar kedepannya. Besar harapan saya adanya dukungan dari semua pihak, yang akan menjadi rekan/partner dari satuan Detazemen Intel Kodam XIII/Merdeka sehingga kedepannya akan ada kolaborasi yang baik dalam mencapai visi dan misi dari Satuan Daninteldam XIII/Merdeka,” pungkasnya.
(JK)