TargetInvestigasi.com, Puncak Jaya Papua – Hari Minggu yang cerah di Kampung Puncak Senyum, Distrik Irimuli, Kab. Puncak Jaya nampak beberapa anggota satgas Pamtas RI-PNG Kewilayahan Yonif 712/Wiratama melaksanakan komunikasi sosial dengan masyarakat setempat, Minggu, (22/10/2023).
Komsos kali ini berbeda karena Dansatgas langsung yang bertatap muka dan berkomunikasi dengan seorang sosok nenek yang tidak asing bagi anggota Pos Puncak Senyum yaitu Nenek Wonda.
Pertemuan ini juga sekaligus nostalgia antara Nenek Wonda dengan Dansatgas sejak 10 tahun yang lalu saat Dansatgas masih menjadi Danki Satgas Kasuari Yonif 751/Vira Jaya Sakti di Pos Puncak Senyum.
Suasana hangatpun segera menyelimuti, Nenek Wonda tampak senang dengan hadirnya Dansatgas 712/Wiratama.
Di akhir pertemuan satgas juga memberikan tali asih berupa sembako kepada Nenek Wonda sebagai ucapan terima kasih karena selama ini sudah menerima satgas dengan baik.
“Sudah hampir 10 tahun tidak bertemu. Pertemuan awal saat menjadi Danki Satgas Kasuari Yonif 751/Vira Jaya Sakti tahun 2014 dan saat ini bertemu lagi saat menjadi Dansatgas Garuda Yonif 712/Wiratama tahun 2023 di wilayah Puncak Jaya. Suatu kebanggaan bertemu banyak masyarakat Puncak Jaya yang memiliki hati yang baik seperti salah satunya Nenek Wonda. Sehat selalu Nenek Wonda. Semoga Papua damai, aman dan maju.” Ujar Dansatgas Letkol Inf Madiyan Surya, S.Hub.Int., M.Han.
(Miracle Kandouw)